Selasa, 13 Maret 2012

Popularitas Obama Terus Merosot

KARGO.NEWS

Barack Obama (AFP)
Washington, Rating popularitas Presiden Amerika Serikat Barack Obama terus merosot. Dalam polling terbaru yang dirilis Senin, 12 Maret waktu setempat, rating dukungan Obama turun menjadi 41 persen. Hal ini kian mempertegas bahwa prospek kemenangan kembali Obama dalam pemilihan presiden November mendatang tetap tidak pasti.

Dalam survei New York Times/CBS News, rating Obama mencapai 41 persen, atau turun 9 persen dari threshold 50 persen yang diraih Obama sebulan lalu. Threshold 50 persen umumnya diperlukan oleh presiden incumbent untuk terpilih kembali dalam pemilihan presiden.

Dalam polling seperti dilansir AFP, Selasa (13/3/2012) itu, sebanyak 47 persen mengaku tidak setuju dengan apa yang dilakukan Obama selama kepemimpinannya.

Namun dibandingkan kandidat-kandidat unggulan Partai Republik, Obama masih tetap lebih baik. Tercatat Obama meraih dukungan 47 persen sementara rivalnya, Mitt Romney mendapatkan 44 persen. Sementara dibandingkan kandidat capres Republik lainnya, Obama juga menang dengan mendapat 48 persen suara dukungan. Sementara rival Republik lainnya, Rick Santorum meraih 44 persen.

Sebelumnya, polling Washington Post/ABC News juga mencatat penurunan rating popularitas Obama. Meskipun penurunannya tidak begitu parah. Hanya 46 persen dari mereka yang ditanyai, setuju dengan cara Obama menangani tugas-tugasnya. Sementara 50 persen tidak menyetujuinya.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More