Rabu, 11 April 2012

Theo Sambuaga: Golkar Tidak Pecah Kongsi!

seputardepok--Jakarta Wakil Ketua Umum Partai Golkar Theo L Sambuaga menegaskan partainya tetap solid jelang rapat pimpinan khusus penetapan calon presiden 2014. Theo membantah bila elite di partainya tengah berebut dukungan untuk maju di Pilpres 2014.

"Golkar tidak terpecah, siapa yang mau jalan jadi capres bisa saja. Pencapresan ditentukan di Rapimnassus awal Juli 2012," kata Theo saat dihubungi detikcom, Selasa (10/4/2012) malam.

Menurut dia, setiap kader berhak untuk maju menjadi capres asalkan mendapat dukungan dari pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) dan ormas Golkar yang memiliki hak suara dalam Rapimnassus.

"Yang menentukan itu peserta Rapimnassus, Golkar jauh dari pecah. Golkar sudah berpengalaman dan selalu demokratis memutuskan sesuatu termasuk capres," tuturnya.

Theo menambahkan hingga saat ini baru nama Aburizal Bakrie yang diusulkan DPD untuk menjadi capres. Atas usulan 27 DPD tingkat I, maka pelaksanaan Rapimnassus dipercepat dari jadwal semula pada Oktober 2012.

"Kami melihat hasil survei independen sebagai masukan termasuk usulan pengurus daerah," sebutnya

Pecah kongsi Golkar diungkapkan Ketua DPP Partai Demokrat Ruhut Sitompul. Dia menduga pencalonan Ical akan mengalami hambatan karena sejumlah elite di Golkar juga berambisi menjadi capres.

"Di Golkar banyak orang pintar. Jadi sebelum pilpres kan pileg kan sudah pengkubu-kubuan diam-diam. Karena yang mau jadi presiden ada Ical, Akbar Tandjung, JK, Agung Laksono, Fadel Muhammad, itu yang kelihatan. Bayangkan gimana pecah kongsinya nanti," kata Ruhut di Gedung DPR kemarin (10/4).

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More