Senin, 30 April 2012

Foke Minta Pendemo May Day di Jakarta Tak Ganggu Aktivitas Kota

seputardepok_Jakarta Pemda DKI Jakarta berkoordinasi dengan Polda Metro Jaya dalam menghadapi aksi buruh saat May Day. Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo, memperkirakan jumlah buruh dari luar Jakarta akan lebih banyak.

"Saya berkoordinasi dengan Kapolda dan Wakapolda, yang saya perkirakan banyak buruh dan pekerja dari luar Jakarta," kata Fauzi Bowo kepada wartawan di Balaikota Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (30/4/2012).

Gubernur yang dikenal dengan kumisnya ini mengaku telah melakukan komunikasi dengan polisi secara intensif. Tidak hanya itu, komunikasi dengan perwakilan buruh pun diakui telah dilakukan.

"Setiap pagi kontak intensif dengan Kapolda dan Wakapolda. Saya juga sudah menghubungi tempat-tempat, kantor-kantor dan perwakilan buruh. Saya dengar beberapa tempat di Jakarta ini para buruh akan mengirimkan perwakilan untuk unjuk rasa," ujar Fauzi.

Foke, sapaan akrab Fauzi Bowo, menghargai demonstrasi buruh tapi meminta untuk tidak anarkis. "Saya menyambut baik dan kita menghargai dan lebih penting lagi kita tetap meningkatkan kewaspadaan. Jangan sampai anarkis," tegas Foke.

Foke meminta para demonstran untuk tidak mengganggu aktivitas publik dalam menggunakan fasilitas umum. Satpol PP pun direncanakan akan diturunkan sebagai bantuan pengamanan, namun tidak dijelaskan jumlahnya.

"Kita minta supaya mereka juga tidak mengganggu aktivitas orang lain. Satpol PP memang kita perbantukan untuk itu. Kita minta supaya mereka juga tidak mengganggu aktivitas orang lain," tutup Foke.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More