Jumat, 24 Februari 2012

Prijanto 'Laporkan' Foke ke KPK Terkait Dugaan Korupsi



Berita Grogol Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Prijanto mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Bersama anggota DPD AM Fatwa, Prijanto menemani pagiat antikorupsi yang melaporkan dugaan korupsi yang dilakukan Gubernur DKI Jakarta, Fauzi Bowo.

Namun, Prijanto membantah bahwa kedatangannya dalam rangka melaporkan Foke, panggilan Fauzi Bowo. Yang melaporkan adalah Yusriman, selaku ketua umum Solidaritas Nasional Antikorupsi dan Antimafia Kasus (Senat Markus).

"Saya nggak lapor. Beliau (Yurisman) merespons terhadap tulisan saya, tanya ini itu kepada saya, dan beliau inilah yang pelapor kepada KPK," kata Prijanto di kantor KPK Jalan HR Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (24/02/2012).

Hal itu dibenarkan oleh Yurisman sendiri. Menurutnya ada penyimpangan-penyimpangan yang dilakukan Foke terkait anggaran.

"Dari data yang kita temukan, ada beberapa hal penyimpangan anggaran yang dilakukakan Fauzi Bowo sebagai gubernur," ujar Yurisman.

Dijelaskan Yurisman, data yang dimilikinya berupa data tertulis dan rekaman dan telah diserahkan ke KPK. Data-data itu pun sesuai dengan apa yang dituangkan Prijanto dalam bukunya.

"Itu sinergi dengan buku yang ditulis Prijanto," ungkap Yurisman.

Yurisman berharap apa yang telah dilaporkannya ke KPK tidak hanya tinggal laporan. Dia percaya KPK akan mengusut Foke terkait laporannya.

"Kita yakin KPK menindakkanjuti," tandas Yurisman.

Belum diketahui apa kasus korupsi yang dilakukan Prijanto dan Yurisman. Pihak Foke juga belum bisa dikonfirmasi soal aduan ke KPK ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More