Selasa, 19 Juni 2012

Berita Foto : Nyok, Kite Nonton Ondel-ondel...

Seputar Depok,JAKARTA, KOMPAS.com - Itulah penggalan syair lagu yang dipopulerkan Benyamin S, "Ondel-ondel". Dan di setiap acara HUT Jakarta, kesenian khas Ibu Kota Jakarta itu tak pernah ketinggalan. Ondel-ondel menjadi pembuka rombongan karnaval yang diadakan pada Jakarta Fair di Arena JiExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat Senin (18/6/2012). Tidak hanya ondel-ondel, karnaval itu juga menampilkanmarching band, tari-tarian serta kostum-kostum unik.
Karnaval dimulai dari Gambir Expo memutari Gedung Pusat Niaga dan berakhir kembali di tempat awal. Selain untuk menghibur pengunjung, acara ini juga ditujukan sebagai ajang promosi para peserta pameran. Rencananya karnaval akan diadakan rutin setiap hari Senin, Rabu dan Jumat.
Jakarta Fair 2012 memang tidak hanya sebagai ajang promosi perdagangan, tapi juga memberikan banyak hiburan. Musik, karnaval, dan juga Cosplay menjadi beberapa contoh hiburan yang akan ditampilkan.
Acara digelar dalam rangka menyambut ulang tahun Ibu Kota. Acara dijadwalkan berlangsung dari tanggal 14 Juni hingga 15 Juli. Tahun ini, Jakarta Fair menargetkan pengunjung sebesar 4,5 juta orang dengan harapan terjadinya transaksi bisnis sebesar Rp 4 trilliun.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More